Manfaat Gerakan Shalat Bagi Tubuh Kita

Sholat adalah kewajiban bagi semua umat Islam yang di lakukan dalam lima waktu yaitu Subuh, Zuhur, Asar, Magrib dan Isya’.  Dalil (dasar hukum) dalam Al-Qur’an tentang Sholat, Allah SWT berfirman : 1. QS. Al-Ankabut ayat 45; Artinya: “Kerjakanlah sholat sesungguhnya sholat itu bisa mencegah perbuatan keji dan munkar.” 2. QS. Al-Baqarah ayat 43 Artinya: “Dan dirikanlah sholat, tunaikanlah zakat dan rukulah beserta orang-orang yang ruku’.” 3. QS. Al-Baqarah ayat 110; Artinya : "Dan dirikanlah sholat dan tunaikanlah zakat dan apa-apa yang kamu usahakan dari kebaikan bagi dirimu, tentu kamu akan dapat pahalanya pada sisi Allah sesungguhnya Allah Maha Melihat apa-apa yang kamu kerjakan." 4. QS. An-Nuur ayat 56; Artinya : "Dan kerjakanlah sholat, berikanlah zakat, dan taat kepada Rasul, agar supaya kalian semua diberi rahmat. Itulah Dalil yang saya dasar hokum sholat yang saya ambil dari kitab suci Al-Qur’an. Selain dapat menjauhkan  kita dari berbuatan keji dan murka, ternyata gerakan gerakan Sholat 5 waktu yang biasa kita kerjakan setiap hari ini mempunyai manfaat kesehatan bagi tubuh kita. 

1. TAKBIRATUL IHRAM
Manfaat Gerakan Shalat Bagi Tubuh Kita
Takbiratul ihram adalah gerakan awal kita melakukan sholat dengan berdiri tegap menghadap ke arah barat dan mengangkat kedua tangan bersamaan dengan bacaan niat sholat. Gerakan mengankan kedua tangan, lalu di sendekapkan di depan dada ini ternyata bermanfaat untuk melancarkan pernafasan menjadi lebih teratur. Selain itu, otot kedua tangan serta bahu akan berkontraksi, sehingga lebih kuat dan kencang. 

2. RUKUK 
Manfaat Gerakan Shalat Bagi Tubuh Kita
Gerakan rukuk ini membengkokkan badan kearah depan sehingga kedua tangan bertumpu pada tumit. Saat anda melakukan gerakan rukuk ini, otot di sekitar punggung hingga pantan akan mengalami kontaksi. Kedua tangan yang memegang tumit juga akan tertarik, sehingga lebih kencang. Sementara itu, aliran darah terutama pada bagian tubuh atas anda akan lebih terasa lancar. 

3. SUJUD 
Manfaat Gerakan Shalat Bagi Tubuh Kita
Cara melakukan gerakan sujud ialah dengan menaruh bagian kepala ke alas lantai, sehingga dahi dan hidung menyentuh alas lantai. Dalam gerakan ini semua jari jari kaki di bengkokkan ke arah depan dan kedua tangan juga menyentuh lantai. Sehingga membuat aliran darah menuju ke kepala mengalir dengan optimal. Jika anda meakukan gerakan sujud ini dengan benar dan relatife lama dengan teratur dapat memaksimalkan fungsi otak dan tidak menutup kemungkinan anda bisa lebih cerdas dan kreatif. Gerakan sujud juga membuat otot dari leher hingga kaki akan bereaksi dan berkontraksi. 

4. DUDUK 
Manfaat Gerakan Shalat Bagi Tubuh Kita
Gerakan duduk pada sholat di mana pantat dan paha bertumpu pada kaki bagian bawah. Hal ini akan menyebabkan penekanan otot kaki sehingga peredaran darah akan terpompa lebih maksimal. Gerakan duduk ini dapat mencegah penyakit linu dan nyeri pada kaki jika anda lakukan dengan teratur.

5. SALAM 
Manfaat Gerakan Shalat Bagi Tubuh Kita
Gerakan yang sederhana ini hanya dengan memutar kepala ke kanan dank e kiri hingga melihat ke belakang, sekali saja. Walaupun gerakan ini di bilang sederhana namun jika dilakukan dengan benar akan membuat otot di bagian leher akan lebih terlatih dan kencang dan peredaran darahnya juga akan lancar. 

Itulah gerakan gerakan Sholat yang sangat bermanfaat bagi tubuh kita. Jadi tidak ada alasan lagi untuk meninggalkan Sholat 5 waktu, selain mendapat pahala kita juga mendapt kesehatan bagi tubuh kita. Saya ingatkan sekali lagi buat umat muslim, sholat ini bukan hanya sekedar niat dan ingat saja tapi kita wajib menjalankan rukun sholat yang di ajarkan oleh Al_Qur’an dan Rasulullah S.A.W kepada umatnya.

No comments