Menakjubkan..!! Inilah Beberapa Penjelasan Tentang Kondisi Mati Suri Yang Harus Anda Ketahui..!!!
Kejadian diluar nalar yang benar terjadi ini pasti pernah kita dengar, lihat atau mungkin anda pernah mengalaminya sendiri. Walaupun kejadian ini sulit diterima oleh akal sehat, namun tidak ada yang tidak mungkin bagi Tuhan Yang Maha Esa. Berikut saya akan paparkan lebih detail lagi tentang apa itu mati suri serta penjelasan-penjelasan terkait kondisi tersebut untuk lebih menambah pengetahuan kita.
Apakah Mati Suri Itu?
Mati suri adalah suatu kondisi yang seseorang sudah dinyatakan meninggal secara medis namun ternyata secara ajaib orang yang sudah dinyatakan meninggal tersebut dapat hidup kembali, atau bisa disebut juga pengalaman mendekati kematian yang sesungguhnya. Secara medis tidak ada bedanya antara orang yang mati suri dengan orang yang telah benar-benar meninggal, karena semua cirri-cirinya sama dengan orang yang meninggal, tidak bernafas, tidak ada denyut nadi, jantung yang berhenti berdetak dan tubuh yang sudah bergerak lagi, semua cirri tersebut sama dengan orang yang meninggal. Namun saat sesuatu hal diluar nalar terjadi yang membuat orang tersebut dapat hidup kembali, itulah yang disebut dengan mati suri. Namun bukan berarti hal itu tidak bisa dijelaskan secara ilmiah lho, berikut penjelasannya.
Penjelasan Secara Ilmiah Terkait Kondisi Mati Suri :
Informasi ilmiah yang berhasil saya kutip dari Republika.co.id terkait kondisi ini adalah telah dilakukan penelitian oleh beberapa ilmuan di Amerika Serikat tentang fenomena mati suri ini, dari hasil studi yang dilakukan terhadap tikus percobaan, bahwa terdapat gelombang otak berintensitas yang tinggi pada tikus yang sekarat. Hal itulah yang mereka simpulkan berlaku juga pada manusia yang hampir mati atau sekarat. Kepala penelitian Jimo Borigin mengatakan bahwa kinerja otak akan lebih aktif lagi semasa proses kematian dibandingkan dengan kondisi normal.
Terkait banyaknya cerita pengalaman Mati Suri yang menyebutkan bahwa para pelaku mati suri tersebut seakan mengalami pengalaman roh yang keluar dari tubuh dan menuju tempat yang baru dengan cahaya putih dan juga adanya kehidupan baru yang mereka lihat seolah-olah mereka benar-benar mati pun dapat dijelaskan secara ilmiah, menurut Jimo Borijin dari hasil penelitiannya menggunakan tikus percobaan, bahwa saat gelombang listrik pada otak di tingkat yang tinggi akan menimbulkan penglihatan menjelang kematian, aktifitas otak yang tinggi itulah yang menyebabkan mereka mendapatkan pengalaman penglihatan seperti itu. Jadi dari semua penelitannya tersebut, ia dapat menyimpulkan bahwa terjadinya gelombang listrik yang tinggi pada otak manusia tersebutlah yang menyebabkan seseorang yang sedang sekarat atau mati dapat hidup kembali.
Penjelasan Secara Religi :
Bagi kita umat beragama yang percaya dengan hal yang ghoib dan kekuasaan Tuhan, maka hal apa saja bisa terjadi, orang yang mati pun dapat dengan mudah hidup kembali dengan kuasa Tuhan, sehingga hal tersebut tidaklah terlalu mengherankan, mungkin Tuhan memberikan kesempatan kedua bagi orang tersebut untuk berbuat banyak kebaikan lagi, atau mungkin untk menguji keimanan kita.
Penjelasan Dari Orang Yang Pernah Mati Suri :
Kebanyakan orang yang pernah mengalami mati suri pasti memiliki pengalaman yang hampir sama satu dan lainnya, mereka seolah-olah melihat rohnya meninggalkan tubuh, diangkat menuju suatu tempat yang penuh cahaya, dan kehidupan baru, diperlihatkan surga dan neraka dan berbagai pengalaman yang lebih mengacu kepada konsep ghoib dan keagungan Tuhan. Sehingga akhirnya mereka diberi kesempatan kedua untuk hidup lagi dan berbuat yang terbaik untuk diri sendiri, orang lain dan juga agamanya. Sehingga tak hayal bagi mereka yang pernah mengalami mati suri ini akan bersikap lebih taat dalam beragama dan lebih baik lagi dalam perbuatannya, dan tidak takut lagi menghadapi kematian yang sesungguhnya.
Dari semua penjelasan diatas dapat saya tarik kesimpulan bahwa kematian adalah suatu hal yang pasti bagi semua mahluk yang bernyawa namun kapan dan dimana hanyalah Tuhan yang tahu, orang yang mati dapat hidup kembali karena kuasa Tuhan, dan hanya kepada Tuhan Yang Maha Esa-lah kita kembali, semoga dengan mengetahui tentang fenomena mati suri ini akan lebih memperkuat keimanan kita, sehingga kita akan selalu berbuat baik dan lebih taat beragama lagi sebagai bekal menghadapi kematian yang sesungguhnya. Semoga artikel ini bermanfaat, terimakasih.
Post a Comment