7 Kuliner Khas Jawa Timur Paling Lezat dan Terkenal

Salah satu yang menarik bagi wisatawan asing untuk mengunjungi Indonesia adalah kuliner khasnya yang sangat lezat dan enak. Hal ini dapat menambah pesona Indonesia selain dari beragam tempat wisata yang ada.Memang benar bilamasing-masing wilayah Indonesia memiliki cita rasa kuliner khas masing-masing. Salah satu wilayah provinsi di Indonesia yang memiliki beberapa kuliner khas yang lezat adalah provinsi Jawa Timur. Jadi bila Anda mungkin tengah berada di Jawa Timur maka tak ada salahnya mencoba beberapa kuliner khas Jawa Timur yang lezat tentunya. Berikut ini 7 kuliner khas Jawa Timur yang paling lezat dan terkenal.

1. Bakso Malang

7 Kuliner Khas Jawa Timur Paling Lezat dan Terkenal

Makanan ini sudah banyak dikenal oleh orang-orang karena kelezatannya. Bakso Malang ini adalah salah satu kuliner khas Jawa Timur yang wajib Anda coba.Kuliner khas Jawa Timur ini dapat ditemukan dengan mudah di banyak kota karena banyak disukai oleh orang-orang. Bakso Malang ini menjadi favorit karena isian pada baksonya dapat Anda pilih sesuai selera dan dikombinasikan dengan beragam makanan lainnya seperti pangsit, gorengan, dan bihun.

2. Soto Lamongan

7 Kuliner Khas Jawa Timur Paling Lezat dan Terkenal

Soto Lamongan merupakan kuliner khas Jawa Timur yang tak diragukan lagi kelezatannya dan sudah banyak dikenal di berbagai wilayah tanah air. Seperti halnya bakso Malang, soto Lamongan pun dapat ditemukan dengan mudah di banyak kota-kota lainnya. Soto Lamongan umumnya dihidangkan dengan dicampur pelengkap bubuk koya yaitu bubuk gurih perpaduan kerupuk udang dan bawang putih.

3. Rawon

7 Kuliner Khas Jawa Timur Paling Lezat dan Terkenal

Rawon menjadi salah satu kuliner khas Jawa Timur yang banyak disajikan pada acara pernikahan. Dilengkapi kuah berwarna coklat kehitaman menjadikan rawon dikenal oleh banyak orang. Warna ini berasal dari kluwek yang digunakan sebagai salah satu bahan pembuatan rawon. Rawon umumnya dihidangkan dengan nasi putih, bawang goreng dan krupuk. Bisa juga ditambahkan tauge, sayuran, potongan telur, dan daging sapi.

4. Gado-Gado

7 Kuliner Khas Jawa Timur Paling Lezat dan Terkenal

Gado-gado merupakan kuliner khas Jawa Timur yang dihidangkan bersama kelezatan bumbu kacang. Gado-gado termasuk salah satu makanan yang sehat karena bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatan cukup beragam seperti kentang, tempe, tahu, telur, beragam sayuran yang direbus, ketupat, serta tak ketinggalan bumbu kacang yang dapat menjadikan kelezatan gado-gado makin terasa. Untuk Anda yang menyukai rasa pedas bisa menambahkan cabai ke dalam bumbu kacang pada proses pembuatan gado-gado ini.

5. Rujak Cingur

7 Kuliner Khas Jawa Timur Paling Lezat dan Terkenal

Kuliner khas Jawa Timur ini merupakan makanan yang dibuat dengan bahan dasar cingur atau mulut sapi yang akan terasa lezat bila diolah dengan baik. Mungkin cukup aneh karena rujak cingur menggunakan bahan utama mulut sapi, namun ketika Anda mencobanya pasti akan ketagihan. Selain cingur, beragam sayuran, tahu dan tempe pun menjadi bahan pembuatan rujak cingur ini. Bumbunya terdiri dari kacang tanah yang digoreng, gula merah, cabe, petis, dan ditambahkan sedikit air.

6. Lontong Balap

7 Kuliner Khas Jawa Timur Paling Lezat dan Terkenal

Kuliner khas Jawa Timur berikutnya adalah lontong balap yang dibuat dari beragam bahan seperti lontong, tauge, tahu goreng, bawang goreng, kecap, serta tak ketinggalan sambal untuk Anda yang menyukai citarasa makanan pedas. Lontong balap ini merupakan salah satu kuliner khas Jawa Timur yang mendapat tempat di hati penikmat kuliner Indonesia.

7. Pecel Lele

7 Kuliner Khas Jawa Timur Paling Lezat dan Terkenal

Pecel lele umumnya yang paling dikenal adalah pecel lele yang berasal dari Lamongan. Pecel lele merupakan kuliner khas Jawa Timur yang terdiri dari lele yang digoreng hingga mempunyai citarasa gurih. Pecel lele dihidangkan dengan nasi putih dilengkapi sambal yang khas dan lalapan seperti daun kemangi dan mentimun.

No comments