Wisata Yogyakarta

Mendengar kata Yogyakarta pastinya sudah tidak asing lagi ditelinga sebagian orang, kota Yogyakarta yang terkenal dengan kota Pelajar, Kota Gudeg, Kota Budaya dan Kota Wisata serasa semua ada di Jogja. Dan Jogja memiliki segalanya, meskipun hanya profinsi kecil yang berbatasan dengan Jawa Tengah sehingga kadang beberapa orang mengira bahwa Jogja masih bagian dari Jawa Tengah padahal sebenarnya tidak. Jogja dan Jawa Tengah merupakan Propinsi yang berbeda.

Kota Jogja yang menawarkan berbagai macam wisata, mulai dari wisata alam, religi, sejarah dan kuliner membuat Jogja selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan baik wisatawan domestik maupun wisatawan mancanegara terlebih ketika musim liburan hampir setiap ruas jalan di kota jogja ramai macet saking banyaknya wisatawan. Wisatawan yang berkunjung sebagian dari mereka penasaran dengan pesona Jogja yang kabarnya di sosial media (sosmed) menjadi tranding topic, Jogja menyuguhkan keindahan kehidupan yang tidak ada di Kota-Kota lain. Sedang yang membuat Jogja lebih nampak istimewa dengan masih adanya Kerajaan Kraton yang memimpin kota Jogja, yang memimpin saat ini adalah Sri Sultan Hamengkobuwono X. Itulah sebabnya mengapa Yogyakarta menyandang nama Daerah Istimewa Yogyakarta.

Berbicara mengenai wisata Yogyakarta, tidak akan pernah ada habisnya selalu saja ada tempat-tempat baru yang dijadikan objek wisata. Yogyakarta menjadi yang wajib dikunjungi ketika berlibur. Beberapa tempat wisata yang wajib di kunjungi ketika berlibur ke Jogja, yakni diantaranya : 

Wisata Yogyakarta

1. Candi Prambanan
Candi ini merupakan salah tempat bersejarah yang ada di Jogja, Candi Prambanan masuk kedalam kategori candi hindu yang terbesar di Indonesia. Candi ini memiliki sejarah mengenai cerita kisah Rorojograng dan Bandung Bondowoso. Konon katanya candi prambann daluhunya berjumlah 100 candi namun seiring berjalannya waktu beberapa sudah rusak dan runtuh. Candi prambanan juga dihiasi rilief-relief yang diukir mengelilingi candi, relief tersebut menceritakan sejarah berdirinya candi prambanan. 

Wisata Yogyakarta

2. Wisata Alam Kali Biru 
Wisata alam ini menawarkan pemandang alam yang masih asri dan alami, di sana juga terdapat beberapa spot untuk selfi dan di spot tersebut kita juga bisa melihat waduk sermo. Hamparan Waduk sermo menjadi icon utama ketika selfi. Ketika sore hari kamu akan dimanjakan dengan keindahan sunseet wisata alam kali biru. Disarankan agar lebih bisa leluasa menikmati keindahan wisata alam kali biru, jangan kesana ketika weekend atau hari-hari libur karena akan sangat ramai dan susah untuk selfi. 

Wisata Yogyakarta

3. Cave Tubing di Goa Pindul
Salah satu tempat destinasi wisata air. Disana anda akan melihat keindahan stalaktit dan stalagmit yang sudah ada di goa sejak ratusan tahun lalu dan masih tetap utuh hingga sekarang. Airnya yang masih alami berwarna biru bening ditambah dengan dinding batu kapur yang kokoh siap memanjakan mata anda dan memubuat anda puas berkunjung ke goa pindul. Anda akan diajak berkeliling menyusuri sungai mengunakan Ban, tentu sudah ada pemandunya yang akan mengantarkan jadi tak perlu takut tersesat.

Wisata Yogyakarta

4. Pantai Parangtritis 
Pantai ini merupakan pantai yang paling terkenal di Jogja kurang afdol rasanya jika berkunjung ke jogja namun tidak mampir ke pantai parangtritis. Pantai ini juga terkenal dengan kisah Nyi Rorokidul yang katanya Nyi Rorokidul tinggal di Pantai Parangtritis. Kamu juga bisa menikmati paralayang yang berada di bukit paralayang dekat dengan pantai parangtritis. 

Wisata Yogyakarta

5. Malioboro 
Malioboro merupakan tempat wisata yang wajib dikunjungi, malioboro menawarkan wisata belanja dan wisata kuliner. Disepanjang jalan malioboro banyak orang yang berjualan menawarkan kerajinan tangan, pakaian, tas, sandal, topi, bakpia, geplak, dodol dan masih banyak lagi. Jalan malioboro jantungnya tempat untuk mencari oleh-oleh yang akan dibawa pulang. Segala macam keperluan oleh-oleh ada di malioboro.

Berikut tadi 5 tempat Wisata Yogyakarta yang wajib kamu kunjungi ketika berlibur ke jogja. Tentunya masih banyak lagi tempat wisata yang lain, jika penasaran mampirlah ke Jogja dan rasakan kenyaman hidup di Jogja seerti semboyan Jogja, “Jogja Berhati Nyaman.”

No comments